By using this site, you agree to the Privacy Policy and Terms of Use.
Accept
India News Desk
  • Home
  • Siaran Pers
  • Bisnis
    BisnisShow More
    Thermax EDGE Live® – Memberdayakan Operasi Pabrik yang Cerdas, Andal, dan Efisien
    Desember 17, 2025
    Meinhardt Indonesia Celebrates 50 Years, Strengthens Strategic Investments in National Infrastructure
    September 27, 2025
    Indonesia dan India Perkuat Peran Strategis dalam Tatanan Dunia yang Berubah
    September 15, 2025
    Reformasi GST Generasi Baru: Hadiah Diwali Bersejarah untuk Bangsa
    September 15, 2025
    Bank SBI Indonesia dan MNC Leasing Jalin Kerja Sama Pembiayaan Rp50 Miliar: Komitmen India dalam Mendukung Sektor Produktif Indonesia
    Juni 19, 2025
  • Teknologi
  • Wisata
  • Kuliner
  • Budaya
  • Internasional
  • Olahraga
  • Media
    • Foto
    • Video
  • Media Monitoring
  • Company Directory
Reading: 7 Desa Tercantik di India yang Bisa Dieksplor
Share
India News DeskIndia News Desk
Font ResizerAa
  • Bisnis
  • Wisata
  • Hiburan
  • Budaya
  • Teknologi
  • Kuliner
  • Lainnya
Search
  • Home
  • Siaran Pers
  • Bisnis
  • Teknologi
  • Wisata
  • Kuliner
  • Budaya
  • Internasional
  • Olahraga
  • Media
    • Foto
    • Video
  • Media Monitoring
  • Company Directory
Follow US
  • Advertise
© 2024 indianewsdesk.id. All Rights Reserved.
India News Desk > Blog > Wisata > 7 Desa Tercantik di India yang Bisa Dieksplor
Wisata

7 Desa Tercantik di India yang Bisa Dieksplor

Februari 11, 2025 12:15 pm
Editor : gravenia20
Share
5 Min Read
SHARE

JAKARTA, 11 Februari 2025 – India dikenal memiliki desa yang cantik dengan menyuguhkan kecantikan alami, makanan yang lezat dan warisan budaya yang beraneka ragam. Desa-desa ini merupakan objek wisata terbaik bagi yang mencari ketenangan dalam diri dan ingin bercengkrama dengan alam. Mari kita simak 7 desa di India yang dapat Anda kunjungi!

1. Kibber, Himachal Pradesh

Kibber merupakan salah satu desa tertinggi di dunia. Memiliki pemandangan yang cantik dan mencolok, Kibber menjadi destinasi retret yang damai dari keramaian dan hiruk pikuk kehidupan kota. Terletak di tebing batu kapur di tepi kiri Sungai Spiti, Kibber memiliki sebuah biara dan pangkalan untuk mengunjungi Suaka Margasatwa Kibber. Untuk mengunjungi Kibber, terdapat layanan bus dari Kaza ke Kibber selama musim panas. Pelancong yang datang dari Manali atau Lahaul di NH-505 melalui Kunzum La dapat mencapai Kibber tanpa harus pergi ke Kaza. Setelah melewati Losar dan Hanle, NH-505 menyeberangi sebuah jembatan dari tepi kiri Sungai Spiti 3 kilometer setelah desa Kialto. Sebelum jembatan, terdapat sebuah jalan kecil berlanjut di tepi kiri untuk mencapai Kibber setelah menempuh jarak 23 kilometer.

2. Tirthan Valley, Himachal Pradesh

Tirthan Valley merupakan surga bagi para pegiat petualang dan pecinta alam dengan sungai sebersih kaca, hutan yang lebar dan pemandangan gunung yang indah. Desa ini tidak tersentuh oleh komersialisme dan pesona pedesaannya masih dipertahankan. Dilansir dari situs web Himalayan Ecotourism, Tirthan Valley dikenal sebagai pintu masuk dari Great Himalayan National Park yang memiliki padang rumput dan kebun buah-buahan, desa, air terjun dan mata air, serta pegunungan Himalaya yang indah. Tirthan Valley mudah diakses dengan jalur darat dengan Aut sebagai kota terdekatnya yang berjarak 26 kilometer. Jika ingin menggunakan jalur udara, maka bandar udara terdekat adala Bhuntar Airport yang berjarak 50 kilometer.

3. Nako, Himachal Pradesh

Memiliki pemandangan panoramik dari lanskap berbatu di Lembah Spiti, Nako memiliki biara Buddha yang menambahkan aura spiritual ke kecantikan yang indah. Terletak di dekat perbatasan Indo-China di wilayah Trans-Himalaya, Nako menjadi destinasi populer dan memiliki banyak objek wisata alami dan bersejarah yang bisa dikunjungi. Danau Nako dikenal menyuguhkan atmosfer yang luar biasa, udara bersih dan kecantikan alami yang sempurna untuk fotografi serta Instagrammable. Anda dapat berkunjung ke Nako dengan pesawat terbang dan kereta api ke Shimla yang berjarak 312 kilometer dari Nako. Kemudian, naik bus atau taksi dari Shimla ke Nako.

4. Chopta, Uttarakhand

Dikelilingi oleh padang rumput yang subur, hutan lebat dan puncak gunung bersalju, Chopta merupakan desa yang cantik untuk trekking dan berkemah di lingkungan yang tenang. Chopta dikenal sebagai ‘Mini Swiss’. Desa ini berjarak 45 kilometer dari Ukhimath, 162 kilometer dari Rishikesh dan 450 kilometer dari Delhi. Waktu terbaik untuk mengunjungi lereng bukit di Chopta adalah dari bulan April hingga November. Chopta juga menjadi destinasi favorit selama musim dingin karena daerah tersebut terdapat salju. Kuil Tungnath dan Chandrashila ditutupi salju dari Desember hingga Maret. Chopta dapat dicapai dari Rishikesh melalui Rudraprayag, Kund, dan Ukhimath atau melalui Rudraprayag, Karnprayag, Chamoli, Gopeshwar, dan Mandal.

5. Majuli, Assam

Majuli merupakan pulau sungai terbesar di Sungai Brahmaputra. Majuli memiliki lanskap budaya desa-desa kecil dan satras (lembaga keagamaan). Desa ini dikenal dari budaya yang dinamis, Satras (biara) dan pemandangan sungai yang tenang. Pulau ini memiliki banyak desa, di antaranya Mishing Village dan menjadi rumah bagi lembaga keagamaan bernama Satra.

6. Mawlynnong, Meghalaya

Dikenal sebagai desa terbersih di Asia  pada 2003 dan desa terbersih di India pada 2005 oleh majalah Discover India, Mawlynnong merupakan desa dengan kecantikan hijau sejati dengan hutan dan air terjun yang cantik, sehingga menjadi destinasi wisata yang patut dikunjungi. Kebersihan di Mawlynnong terwujud dari pengumpulan sampah yang dijadikan sebagai pupuk kandang. Mawlynnong berjarak 90 km dari Shillong dan perbatasan India-Bangladesh. Salah satu objek wisata terkenal di Mawlynnong adalah Balancing Rock of Mawlynnong.

7. Ziro Valley, Arunachal Pradesh

Ziro memiliki sawah yang luas, pemandangan yang cantik dan suku Apatani yang mendiami wilayah ini. Pegunungan berkabut di Ziro menciptakan kecantikan abadi yang menarik perhatian wisatawan dalam jumlah yang besar. Desa ini termasuk dalam Daftar Sementara Situs Warisan Dunia UNESCO untuk lanskap budaya Apatani. Ziro berjarak 115 kilometer dari ibukota Arunachal Pradesh, Itanagar, 112 km dari Lakhimpur Utara di Assam dan 96 kilometer dari stasiun kereta api Naharlagun.

Kamu mungkin juga menyukainya

Menyusuri Sejarah Panjang di National Museum India, New Delhi
Wat Thai Buddhagaya: Oase Kedamaian Thailand di India
Makan bersama di Gurudwara Bangla Sahib, New Delhi
India dan Jawa Timur Perkuat Kerja Sama Strategis di Bidang Pendidikan, Teknologi, dan Pariwisata
TAGGED:PariwisataWisata India
Share This Article
Facebook Copy Link Print
Previous Article Jhal Muri: Menggali Warisan Kuliner Kaki Lima yang Menggugah di Bengal
Next Article Doodh Jalebi: Makanan Manis yang Baik untuk Kesehatan
Tidak ada komentar Tidak ada komentar

Tinggalkan Balasan Batalkan balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Ikuti Kami

XFollow
InstagramFollow
YoutubeSubscribe

Artikel Terbaru

Menyusuri Warisan Hidup India: Perjalanan Lintas Budaya Para Konten Kreator
Wisata Internasional
Januari 5, 2026
Melihat Jejak Buddhisme Thailand di Wat Thai Buddhagaya, Bodh Gaya
Foto Wisata
Januari 5, 2026
Jejak Buddhisme Jepang di Tanah Pencerahan: Kuil Indosan Nipponji, Bodh Gaya
Foto Wisata
Januari 2, 2026
Menyusuri Keheningan di Kuil Indosan Nipponji, Bodh Gaya
Wisata Internasional
Januari 2, 2026
India News Desk
India News Desk

PT. Chairos International Ventures

Jl. Kemang Sel. No.98, RT.11/RW.4, Cilandak Tim., Ps. Minggu, Kota Jakarta Selatan, Daerah Khusus Ibukota Jakarta 12560

Navigation

  • Beranda
  • Blog
  • Contact
  • Tentang Kami

Always Stay Up to Date

Subscribe to our newsletter to get our newest articles instantly!

We don’t spam! Read our privacy policy for more info.

Thank you. Check your inbox or spam folder to confirm your subscription.

© 2024 India News Desk. All Rights Reserved.
Welcome Back!

Sign in to your account

Username or Email Address
Password

Lost your password?