JAKARTA, 21 Januari 2025 – Maruti Suzuki India telah memperkenalkan kendaraan listrik berbasis baterai (BEV), Maruti Suzuki e Vitara, di mana kendaraan ini menandakan langkah resmi perusahaan ke pasar kendaraan listrik. Maruti Suzuki e Vitara diluncurkan di Bharat Mobility Global Expo 2025 yang digelar pada 17-22 Januari 2025 di New Delhi, India.
Model BEV strategis global pertama dari cabang usaha pabrikan otomotif asal Jepang ini diperkenalkan di Milan, Italia.
Maruti Suzuki juga berencana untuk memulai produksi kendaraan e Vitara di pabriknya di Gujarat, India pada musim semi 2025. e Vitara, yang dibangun dalam platform Suzuki HEARTECT-e EV, memiliki fitur “Gaya SUV yang Gagah dan Maskulin” dan velg aerodinamis R18.
Kendaraan tersebut menawarkan dua pilihan baterai, yakni 49 kWh dan 61 kWh, dengan jangkauan lebih dari 500 km dalam sekali pengisian daya.
Di dalam, e Vitara menunjukkan sistem tampilan terintegrasi dan konsol terapung dua dek, yang meningkatkan pengalaman kokpit digital. Beberapa fitur lainnya merupakan kursi belakang yang dapat digeser dan direbahkan, kursi pengemudi yang di atur dengan 10 arah dan sistem suara Infinity by Harman.
Suzuki e Vitara juga menawarkan tujuh kantung udara sebagai standar, Sistem Bantuan Pengemudi Tingkat Lanjut (ADAS) Level 2, dan Suzuki Connect dengan lebih dari 60 fitur.
Maruti Suzuki mengatakan pihaknya berkomitmen untuk menciptakan ekosistem kendaraan listrik berbasis baterai di India dengan sejumlah perangkat seperti pengisi daya rumah pintar, pengisi daya cepat plug-and-play dengan arus listrik searah dan aplikasi ‘e for me’ untuk kebutuhan pengisian daya.
E Vitara yang dirancang dan diuji untuk kondisi ekstrem dari “Pasir ke Salju” direncanakan akan diluncurkan dalam beberapa fase.
Managing Director dan CEO Maruti Suzuki India Hisashi Takeuchi mengatakan, “The e Vitara adla SUV yang dibangun dalam platform baru, yang disebut sebagai HEARTECT-e, secara eksklusif dirancang untuk kendaraan-kendaraan elektronik.
“Kita telah melengkapi e VITARA dengan beberapa fitur premium dan canggih seperti ADAS Level 2, Tampilan Digital Terintegrasi dan Next-Gen Suzuki Connect.
“Idenya adalah, di dalam kota-kota ini, setiap 5 hingga 10 kilometer seorang pelanggan menemukan titik pengisian daya oleh Maruti Suzuki. Kita juga menyiapkan 1.500 bengkel servis yang mendukung kendaraan listrik di lebih dari 1.000 kota dengan tenaga kerja yang sudah terlatih dan peralatan spesial untuk menangani semua dukungan yang berhubungan dengan kendaraan listrik, termasuk pengisian daya.
Kendaraan listrik berbasis baterai Maruti Suzuki direncanakan akan diluncurkan di seluruh dealer NEXA di India dan akan di ekspor ke lebih dari 100 negara, termasuk Jepang dan Eropa.
